Pengen Gampang? Ini dia cara buat Akun Instagram lewat HP dengan Facebook

buat akun instagram dengan facebook

Cara buat akun Instagram lewat HP dengan Facebook~tarraugo.blogspot.com
Hai apa kabar? Selamat datang dan terima kasih sudah berkunjung. Sebelumnya saya tanya dulu, siapa yang belum pernah denger Facebook dan Instagram? Sepertinya Kamu mengunjungi blog ini pasti sudah pernah denger dua nama itu ya hehe.

Okay hari ini Aku akan membahas hubungan dari dua media sosial terbesar ini. Bukan hubungan apa apa, tapi hubungan bagaimana cara membuat akun Instagram lewat HP dengan akun Facebook. Kedua media sosial ini memang saudara, jadi sangat mudah untuk menggunakannya secara bersamaan.

Cara buat akun Instagram lewat HP ini sebenarnya bisa dilakukan tanpa akun Facebook. Yaitu buat akun Instagram lewat HP dengan email dan buat akun Instagram lewat HP dengan nomor Handphone. Kalau belum tahu, semua sudah dibahas di sini kok J.
Membuat akun Instagram baru dengan Facebook ini banyak keuntungannya. Yang pertama mudah, karena tinggal beberapa klik sudah selesai. Yang kedua jika nanti digunakan untuk akun Instagram Bisnis sudah bisa langsung terkoneksi.

So, langsung saja ini dia langkah langkah cara buat akun Instagram lewat HP yang dilengkapi gambar dan tautan link, semoga bisa membantu.

Langkah langkah cara buat akun Instagram lewat HP dengan Facebook


1. Download aplikasi Instagram terlebih dahulu

Seperti membuat akun untuk aplikasi lain, download dulu aplikasi Instagram. Bisa download di app store, play store atau cari apk di google. Kemudian lakukan instalasi sampai selesai dan buka aplikasi Instagram.

2. Klik Masuk dengan Facebook

Klik ‘Masuk dengan Facebook’ pada bagian bawah.

3. Login ke Akun Facebook atau Buat Akun


Jika Kamu sudah memiliki akun Facebook, maka Kamu tinggal masukkan email/telepon dan kata sandi Facebook Kamu lalu klik Masuk. Atau jika ingin membuat yang baru, klik saja Buat Akun dan masukkan identitas Kamu.

4. Klik Lanjutkan

Jika Kamu pernah masuk ke Instagram menggunakan akun Facebook lain dan sekarang masuk dengan akun yang baru, tinggal klik Lanjutkan. Jika belum pernah maka proses ini akan terlewati. Jangan di klik Batal,  nanti Instagram tidak jadi membuatkan Kamu akun baru.

5. Buat nama Pengguna Instagram


Cara buat akun Instagram lewat HP dengan Facebook tidak memerlukan input nama lengkap dan kata sandi, tapi Kamu tetap harus membuat nama pengguna sebagau id (@namakamu). Instagram akan menyaraknkan berdasarkan nama Facebook Kamu, tetapi Kamu bisa mengubahnya. Jika nama pengguna tidak tersedia, silahkan coba yang lain. Kamu bisa menggunakan kombinasi huruf, angka, titik dan garis bawah.

6. Klik Hubungkan ke Facebook atau Lewati


Kamu diberi pilihan untuk menghubungkan teman teman Facebook Kamu ke Instagram yang baru atau tidak. Ini lebih kepada proses pencarian teman yang lebih mudah. Kamu bisa memilih untuk menghubungkan atau cukup melewati dan menghubungkannya di lain waktu.

7. Jika Kamu klik ‘lewati’ maka Instagram akan memastikan lagi


Jika pada proses nomor 6 Kamu klik Lewati, maka Instagram akan memastikan sekali lagi. Jika Kamu sudah yakin untuk melewati, klik lagi ‘Lewati’

9. Yeayyy Selesai!

Selamat dan Sukses!! Kamu baru saja berhasil melakukan cara buat akun Instagram lewat HP dengan akun Facebook. Kamu bisa langsung menggunakan akun Instagram Kamu dan berbagi foto serta video di sana.

Sekian tadi cara membuat akun Instagram lewat HP dengan akun Facebook. Kamu bisa menggunakan akun Instagram Kamu menjadi profil Bisnis Instagram. Dengan akun Instagram Bisnis, Kamu bisa melakukan promosi dan melihat wawasan akun Instagram.
Pengen Gampang? Ini dia cara buat Akun Instagram lewat HP dengan Facebook   Pengen Gampang? Ini dia cara buat Akun Instagram lewat HP dengan Facebook Reviewed by Tito Ugo on 6:40 AM Rating: 5

No comments